Kamis, 31 Desember 2015

Tempat Wisata Gunung Munara Bogor Wisata Alternatif Daerah Bogor

Gunung Munara Bogor ialah tempat wisata yang merupakan alternatif jika mengunjungi bogor, jakarta dan lokasinya berada di desa kampung sawah, kecamatan Rumpin, kabupaten bogor. Tempat wisata Gunung Munara Bogor ini dijadikan alternatif saat ingin hiking ringan dan lokasi yang tidak berjauhan dari jakarta maupun bogor.Gunung Munara Bogor ini sebenarnya bisa disebut bukit dikarenakan posisinya tidak terlalu tinggi. namun untuk suasan hiking, naik Gunung Munara Bogor ini masih dapat dinikmati karena pemandangannya yang indah. Dan hanya membutuhkan waktu 1 jam untuk mencapai puncak.

Wisata Gunung Munara Bogor


Saat mendaki gunung atau bukit ini, banyak terdapat petilasan dan goa. Goa sukarno yang dikabarkan bung karno menggunakan goa ini untuk bersemedi juga ada disini. Dan juga batu tapak si Kabayan, batu menara azan, serta goa batu belah.Rute yang ditempuh jika melalui jakarta ialah ke lebak bulus lurus dan ke arah ciuptat lurus, ke gaplek lurus, bojogsari lurus, parung dan kemudian belok ke kana ke Ciseeng, Rumpin dan Basecamp situs Gunung Munara. 

Jika dari arah Depok, Margonda lampu merah saat sebelum terminal belok ke kanan ke arah Arif Rahman Hakim dan lampu merah belok kiri ke Nusantara ketemu lampu merah lalu belok ke kanan melewati jl. Rara Sawangan lurus melewati perempatan dtc dan bertemu pertigaan Pariung Bingung dengan mengambil arah kiri ke Bojong Sari dan Arah dari Bojong Sari sama dengan rute dari jakarta.
Disarankan jika ingin menuju ke lokasi ini agar dipagi hari, karena perjalanannya lebih nyaman dan adem. Itulah tempat wisata Gunung Munara Bogor wisata alternatif daerah Bogor dan Jakarta. Semoga bermanfaat.

Gambar Wisata Gunung Munara

Tempat Wisata Gunung Munara Bogor Wisata Alternatif Daerah Bogor Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar